Cara Cari Lagu dari Video YouTube di Google Chrome

Cara Cari Lagu dari Video YouTube di Google Chrome - Di dalam YouTube kita dapat menemukan banyak sekali video-video yang mengisi hari-hari kita, baik itu video tutorial, video hiburan, video musik, streaming, dan lain sebagainya. Untuk melengkapi video-video tersebut, biasanya sang kreator atau pembuat video ini menambahkan backsound atau musik di dalam videonya untuk membuat video menjadi lebih hidup dan berwarna. Tak jarang musik yang ada di video-video ini dapat dikatakan enak untuk didengar. Beberapa dari kreator biasanya mencantumkan judul lagu di bagian deskripsi video. Namun, banyak juga dari mereka yang tidak mencantumkan judul lagu dari musik backsound video ini. Sangat disayangkan juga karena akibatnya kita tidak dapat menemukan judul lagu dari video YouTube itu.

Cari Lagu dari Video YouTube di Google Chrome
Cara Cari Lagu dari Video YouTube di Google Chrome

Jika kalian ingin mengetahui cara mencari lagu dari video YouTube dengan mudah, kalian telah hadir di tempat yang tepat. Di artikel kali ini kita akan membahas tentang cara cari judul lagu dari video YouTube di Google Chrome dengan mudah. Untuk mengetahui caranya, simak terus artikel tutorial di bawah ini sampai habis ya.

Cara Cari Lagu dari Video YouTube di Google Chrome

1. Buka Google Chrome di PC atau Laptop Kalian

Langkah pertama untuk mengetahui cara cari lagu dari video YouTube adalah dengan membuka aplikasi browser Google Chrome di PC atau Laptop kalian.

2. Install Ekstensi Shazam di Google Chrome

Selanjutnya, kalian install Ekstensi Shazam di Google Chrome kalian. Kalian dapat klik link Ekstensi Shazam ini untuk menginstall Shazam di Google Chrome kalian. Aplikasi Shazam ini cukup populer digunakan di Android untuk mencari lagu. Namun, di sini karena kita menggunakan PC atau laptop, kita hanya perlu menginstall ekstensi Shazam di browser Google Chrome kita, sehingga kita tidak perlu lagi menginstall banyak aplikasi lainnya.

3. Pin Ekstensi Shazam

Lalu pin Ekstensi Shazam di toolbar browser Google Chrome kalian untuk memudahkan penggunaannya dnegan cara klik tombol Ekstensi bergambar seperti potongan Puzzle di bagian kanan atas browser Google Chrome kalian, lalu pilih Shazam dan klik tombol Pin.

4. Cari Lagu di Video YouTube dengan Shazam

Buka YouTube dan buka video yang ingin kalian cari lagunya. Lalu klik ikon ekstensi Shazam di kanan atas browser kalian dan tunggu Shazam untuk mendeteksi lagu kalian. Jika lagu sudah terdeteksi kalian dapat klik lagu tersebut untuk mendengarkannya melalui YouTube.

Video Tutorial

Untuk lebih lengkap dan jelasnya, kalian dapat menonton video tutorialnya di bawah ini (Pilih subtitle (cc) bahasa Indonesia untuk mengetahui penjelasan tutorial dalam bahasa Indonesia).

Penutup

Itu tadi cara mudah untuk Cari Lagu dari Video YouTube di Google Chrome dengan mudah. Sekarang kalian dapat mencari lagi dari video YouTube yang kalian inginkan. Terima kasih telah membaca artikel tutorial yang singkat ini. Semoga bermanfaat.

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url